eJournal Ilmu Administrasi Publik

Fisip Universitas Mulawarman

EFEKTIVITAS JAMINAN KESEHATAN DAERAH DALAM PENINGKATAN KESEHATAN MASYARAKAT DI PUSKESMAS SEMPAJA KECAMATANAN SAMARINDA UTARA (Pipit Indriyani)

Submitted by: ,
On: Feb 13, 2014 @ 12:52 PM
IP: 125.160.72.225

  • Judul artikel eJournal: EFEKTIVITAS JAMINAN KESEHATAN DAERAH DALAM PENINGKATAN KESEHATAN MASYARAKAT DI PUSKESMAS SEMPAJA KECAMATANAN SAMARINDA UTARA
  • Pengarang (nama mhs): Pipit Indriyani
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Pipit Indriyani, Efektivitas Jaminan Kesehatan Daerah Dalam Peningkatan Kesehatan Masyarakat Di Puskesmas Sempaja Kecamatan Samarinda Utara Tugas Akhir dibawah bimbingan Drs. Endang Erawan, M.Si sebagai Pembimbing I dan Dr. Enos Paselle, S.Sos., M.AP sebagai Pembimbing II.
    Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana efektivitas Jaminan Kesehatan Daerah (JAMKESDA) dalam peningkatan kesehatan masyarakat di puskesmas sempaja kecamatan Samarinda Utara serta untuk mengetahui faktor-faktor pendukung dan penghambat efektivitas Jaminan Kesehatan Daerah (JAMKESDA) dalam peningkatan kesehatan masyarakat di puskesmas sempaja kecamatan Samarinda Utara. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Penelitian ini menggunakan teknik penelitian Purposive Sampling dan accidental Sampling. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan program jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) sudah dikatakan efektiv dalam memberikan pelayanan kesehatan ini terlihat dari jumlah peserta jamkesda yang tercatat sebagai peserta jamkesda sebanyak 423.211 jiwa. sedangkan jumlah masyarakat Samarinda yang berhak mendapatkan jaminan kesehatan daerah yaitu sebanyak 500 jiwa karena telah mencapai 90% masyarakat kota Samarinda yang tercatat menggunakan kartu Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda). Selain itu pelayanan yang diberikan oleh jamkesda tidak berbelit-belit serta menyulitkan masyarakat atau pasien yang membutuhkan pelayanan pengobatan gratis. Dengan adanya program Jamkesda dapat meringankan beban biaya kesehatan masyarakat.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Pipit Indriyani, Efektivitas Jaminan Kesehatan Daerah Dalam Peningkatan Kesehata
  • NIM: 1002015029
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2010
  • Program Studi: Ilmu Administrasi Negara
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Drs. Endang Erawan, M. Si & Dr. Enos Paselle, S.Sos. M.AB
  • Nama eJournal: eJournal Ilmu Administrasi Negara
  • Volume: 2
  • Nomor: 1
  • Tahun: 2014
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Artikel ejournal Pipit Indriyani (02-13-14-12-52-48).doc (179 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Artikel ejournal Pipit Indriyani (02-13-14-12-52-48).pdf (78 kB)

Print Friendly, PDF & Email