PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN NARKOBA OLEH BADAN NARKOTIKA NASIONAL KOTA SAMARINDA (Isnayati Novita)
Submitted by: ,
On: Oct 5, 2018 @ 6:25 AM
IP: 180.248.87.57
- Judul artikel eJournal: PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGAN NARKOBA OLEH BADAN NARKOTIKA NASIONAL KOTA SAMARINDA
- Pengarang (nama mhs): Isnayati Novita
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisa Pencegahan Dan Penanggulangan Narkoba Oleh Badan Narkotika Nasional Kota Samarinda dan faktor-faktor pendukung dan penghambat Pencegahan Dan Penanggulangan Narkoba Oleh Badan Narkotika Nasional Kota Samarinda. Metode penelitian ini yaitu menggunakan penelitian deskriptif kualitatif. Fokus penelitian ini yaitu meliputi kegiatan pencegahan, kegiatan rehabilitasi, kegiatan pemberantasan narkoba. Data kualitatif yang diawali dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dengan penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data dengan melakukan penelitian kepustakaan, penelitian kelapangan yaitu dengan pengumpulan data melalui kegiatan observasi, penelitian, wawancara, dokumentasi untuk mendapatkan data yang lebih jelas sesuai dengan yang dibutuhkan dalam penelitian. Dari hasil penelitian diperoleh gambaran secara keseluruhan bahwa Pencegahan Dan Penanggulangan Narkoba Oleh Badan Narkotika Nasional Kota Samarinda sudah berjalan sangat baik seksi pencegahan dan pemberdayaan masyarakat, seksi rehabilitasi, dan seksi pemberantasan narkoba dilihat dari program kerja Badan Narkotika Nasional Kota Samarinda dan strategi-strategi yang diatur oleh masing-masing seksi untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat tentang bahaya dan efek dari narkoba melalui kegiatan sosialisasi dan penyuluhan. Badan Narkotika Nasional sebagai tenaga teknis membantu dalam melaksanakan tes urin di instansi-instansi pemerintah, swasta, sekolah dan sebagainya. Dan memberikan rehabilitasi medis dan rehabilitasi sosial kepada para pecandu narkoba yang ingin pulih dari kecanduan narkoba tanpa adanya unsur paksaan. Selain itu masyarakat dapat berpartisipasi dalam kegiatan Badan Narkotika Nasional Kota Samarinda yang diadakan seperti sosialisasi, penyuluhan, car free day dan membantu pihak kepolisian dalam memberikan informasi tentang penyalahgunaan peredaran gelap narkotika di Kota Samarinda melalui pesan singkat atau datang langsung ke Badan Narkotika Nasional Kota Samarinda.
- Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Pencegahan, Rehabilitasi, Pemberantasan Narkoba.
- NIM: 1302015244
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2013
- Program Studi: Administrasi Negara
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Dr. H. Muhammad Noor, M.Si dan Dini Zulfiani. S.Sos, M.Si
- Nama eJournal: eJournal Administrasi Negara
- Volume: 6
- Nomor: 4
- Tahun: 2018
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Jurnal FIX (10-05-18-06-25-50).doc (127 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Jurnal FIX (10-05-18-06-25-50).pdf (234 kB)