IMPLEMENTASI KEBIJAKAN BIDANG KEPENDUDUKAN DI KANTOR CAMAT SAMARINDA ULU KOTA SAMARINDA (RINALDY FINANDAR)
Submitted by: Finandar, Rinaldy
On: Aug 24, 2014 @ 8:16 PM
IP: 110.139.152.246
- Judul artikel eJournal: IMPLEMENTASI KEBIJAKAN BIDANG KEPENDUDUKAN DI KANTOR CAMAT SAMARINDA ULU KOTA SAMARINDA
- Pengarang (nama mhs): RINALDY FINANDAR
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui permasalahan yang timbul dalam implementasi pelayanan pembuatan e-KTP di Kantor Camat Samarinda Ulu dan untuk mengetahui faktor penghambat yang dihadapi dalam implementasi pelayanan pembuatan E-KTP di Kantor Camat Samarinda Ulu.Metode dalam penulisan ini adalah deskriptif kualitatif. Fokus utama penelitian yang ditetapkan adalah implementasi kebijakan bidang kependudukan dalam pelayanan e-KTP di Kantor Camat Samarinda Ulu Kota Samarinda, dan data yang diambil dari informan yang kompeten, diantaranya yaitu Kepala Seksi Tata Pemerintahan pada Kantor Camat Samarinda Ulu sebagai key informan dengan beberapa orang staff yang tugasnya berkaitan dengan masalah penelitian yang saya teliti serta masyarakat menjadi informan. Sedangkan teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah model interaktif yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman.
Kesimpulan prosedur pelayanan di Kecamatan Samarinda Ulu sudah jelas dan sangat sederhana, sesuai dengan ketetapan, masyarakatlah yang enggan berurusan dan tingkat kesadaranya masih rendah. Keterbukaan informasi disimpulkan bahwa pelayanan e-KTP dapat dikatakan kurang baik karena belum menunjukkan adanya keterbukaan informasi sesuai harapan. Kepastian pelaksanaan pelayanan kurang baik karena belum dapat diselesaikan persyaratan tepat pada waktunya. Tertib pengelolaan administrasi dan manajemen telah berjalan dengan baik, penyimpanan dokumen-dokumen yang telah disahkan disimpan melalui server komputer yang dikirim datanya ke server pusat. Dalam upaya peningkatan kualitas pelayanan melalui sarana dan prasarana sudah cukup baik dengan menyediakan fasilitas yang telah diberikan. Kemudian faktor penghambat dalam pelaksanaannya ada beberapa kendala yang dihadapi, dari terjadinya kerusakan pada perangkat perekaman e-KTP hingga gangguan server yang mengakibatkan terhambatnya proses perekaman e-KTP. - Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Kebijakan, e-KTP
- NIM: 0802015241
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2008
- Program Studi: Ilmu Administrasi Negara
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Dr.Djumadi, M.Si, Drs.Hj. Ida Wahyuni, M. Si
- Nama eJournal: eJournal Ilmu Administrasi Negara
- Volume: 4
- Nomor: 2
- Tahun: 2014
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): an_rinaldy_kebijakan_ektp (08-24-14-08-16-00).doc (158 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): an_rinaldy_kebijakan_ektp (08-24-14-08-16-00).pdf (215 kB)