eJournal Ilmu Administrasi Publik

Fisip Universitas Mulawarman

Kinerja Pegawai Dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik di Kantor Kelurahan Jawa Kecamatan Samarinda Ulu (Emilia Putri)

Submitted by: ,
On: Apr 28, 2025 @ 1:46 AM
IP: 103.187.88.26

  • Judul artikel eJournal: Kinerja Pegawai Dalam Meningkatkan Kualitas Pelayanan Publik di Kantor Kelurahan Jawa Kecamatan Samarinda Ulu
  • Pengarang (nama mhs): Emilia Putri
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja pegawai dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di Kantor Kelurahan Jawa, Kecamatan Samarinda Ulu, serta mengidentifikasi faktor pendukung dan penghambatnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data dilakukan melalui model interaktif Miles, Huberman dan SaldaƱa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kualitas pelayanan publik di kelurahan tersebut telah menunjukkan perkembangan yang cukup baik, khususnya dalam dimensi responsiveness, assurance dan empathy. Namun, masih terdapat kekurangan pada aspek tangible seperti sarana prasarana dan reliability dalam penggunaan teknologi. Faktor pendukung kinerja antara lain regulasi pemerintah, ketersediaan alat bantu, serta potensi sumber daya manusia yang mencakup motivasi dan akuntabilitas. Sementara itu, faktor penghambat yang ditemukan adalah keterbatasan infrastruktur dan kurangnya kapasitas pegawai baik dari segi jumlah maupun kemampuan teknis. Secara keseluruhan, pelayanan publik di Kantor Kelurahan Jawa dapat dikatakan cukup efektif, namun masih memerlukan pembenahan pada aspek-aspek tertentu untuk mencapai kualitas pelayanan yang optimal.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Kinerja Pegawai, Pelayanan Publik, Kelurahan
  • NIM: 1902016103
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2019
  • Program Studi: Administrasi Publik
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Daryono, S.Sos., M.Si., Ph.D
  • Nama eJournal: eJournal Administrasi Publik
  • Volume: 13
  • Nomor: 1
  • Tahun: 2025
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Jurnal Emilia Putri (04-28-25-01-46-21).pdf (187 kB)