eJournal Ilmu Administrasi Publik

Fisip Universitas Mulawarman

Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah di Kelurahan Temindung Permai Keamatan Sungai Pinang Kota Samarinda (Andreas Toni)

Submitted by: ,
On: Sep 1, 2023 @ 9:41 AM
IP: 103.187.88.26

  • Judul artikel eJournal: Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah di Kelurahan Temindung Permai Keamatan Sungai Pinang Kota Samarinda
  • Pengarang (nama mhs): Andreas Toni
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah di Kelurahan Temindung Permai Kecamatan Sungai Pinang Kota Samarinda serta faktor penghambat. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif pendekatan kualitatif dengan fokus penelitian ialah partisipasi dalam perencanaan kegiatan, partisipasi dalam pelaksanaan kegiatan dan partisipasi dalam pemanfaatan hasil serta hambatan-hambatannya. Key informan ialah ketua Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan informan ialah perwakilan DLH, Lurah Temindung Permai, Ketua RT dan masyarakat. Selanjutnya teknik pengumpulan data dilaksanakan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data yang dipergunakan ialah model interaktif yang dikembangkan oleh Miles, Huberman dan Saldana. Hasil penelitian menunjukan bahwa Partisipasi masyarakat di Kelurahan Temindung Permai pada tahap partisipasi dalam perencanaan kegiatan, meliputi kegiatan pembinaan dan sosialisasi, namun pihak DLH kurang dalam memberikan pembinaan, sosialisasi daur ulang sampah dan pembentukan bank sampah serta tidak melibatkan masyarakat secara langsung dan menyeluruh. Sedangkan partisipasi dalam pelaksanaan kegiatan, dengan ikut serta dalam membentuk bank sampah dan memilah sampah namun belum berjalan secara maksimal dimana pemahaman masyarakat dalam melibatkan diri masih tergolong rendah karena kegiatan pengelolaan sampah di Kelurahan Temindung Permai kurang berjalan. Kemudian partisipasi dalam pemanfaatan hasil, seperti pemilahan sampah yaitu sampah plastik dijadikan kerajinan tangan dan sampah organik dijadikan kompos, namun belum berjalan dengan maksimal dimana belum tersediannya komunitas untuk membantu masyarakat. Adapun faktor penghambat Partisipasi Masyarakat Dalam Pengelolaan Sampah ialah kurangnya pemahaman dan kesadaran masyarakat dalam kegiatan pengelolaan sampah, serta pihak Kelurahan dan pihak DLH kurang memberikan informasi, arahan, sosialisasi dan pembinaan mengenai pengelolaan sampah.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Partisipasi Masyarakat, Pengelolaan Sampah
  • NIM: 1602015081
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2016
  • Program Studi: Administrasi Publik
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Dr. Santi Rande, M.Si
  • Nama eJournal: eJournal Administrasi Publik
  • Volume: 11
  • Nomor: 3
  • Tahun: 2023
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): eJournal Andreas Toni 1602015081 (2) (09-01-23-09-41-45).doc (195 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): 124. Hlmn Persetujuan Jurnal Andreas Toni 2016_signed (09-01-23-09-41-45).pdf (496 kB)