eJournal Ilmu Administrasi Publik

Fisip Universitas Mulawarman

PERAN KEPALA DESA DALAM MENGATASI KENAKALAN REMAJA DI DESA PASIR BELENGKONG KECAMATAN PASIR BELENGKONG KABUPATEN PASER (Akhmad Pauzi)

Submitted by: ,
On: Sep 28, 2018 @ 2:01 AM
IP: 180.246.167.181

  • Judul artikel eJournal: PERAN KEPALA DESA DALAM MENGATASI KENAKALAN REMAJA DI DESA PASIR BELENGKONG KECAMATAN PASIR BELENGKONG KABUPATEN PASER
  • Pengarang (nama mhs): Akhmad Pauzi
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peran kepala desa dalam mengatasi kenakalan remaja yang ada di Desa Paser Belengkong, untuk mengetahui bentuk-bentuk kenakalan remaja yang ada di desa Desa Paser Belengkong, untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya kenakalan remaja yang ada di Desa Paser Belengkong dan mengetahui faktor-faktor yang penghambatnya peran kepala desa dalam mengatasi kenakalan remaja di Desa Paser Belengkong Kecamatan Paser Belengkong Kabupaten Paser. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Yang mana bertujuan untuk mendeskripsikan apa yang saat ini berlaku, menentukan dan menginterpretasikan kondisi yang saat ini terjadi. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer terdiri dari wawancara kepada kepala desa, ketua RT, tokoh agama dan masyarakat dan data skunder terdiri dari dokumen-dokumen dan buku-buku ilmiah. Teknik analisis data terdiri dari pengumpulan data,reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran Kepala Desa dalam Mengatasi Kenakalan Remaja di Desa Paser Belengkong Kecamatan Paser Belengkong Kabupaten Paser adapaun cara mengatasinya adalalah dengan cara berkoordinasi kepada Masyarakat, Ketua RT dan pihak Kepolisian dengan mengadakan patroli keliling di tempat yang rawan melakukan kenakalan, memberikan penyuluhan dan sosialisasi tentang kenakalan remaja dan memberikan pembinaan berupa kunjungan kerumah yang terlibat kenakalan remaja untuk memberikan teguran lisan. bentuk kenakalan remaja di Desa Paser Belengkong antara lain, merokok, minum-minuman keras,oplosan komix.menghirup lem pox. Tempat yang biasa di jadikan tongkrongan adalah kuburan muslim. Faktor yang mempengaruhi terjadinya kenakalan remaja di Desa Pasir Belengkong lemahnya kontrol diri dalam bergaulan dengan teman bermain yang keliru kurangnya kasih sayang dan perhatian dari orang tua dan lingkungan masyarakat, kurangnya sarana penyalur waktu senggang, pengaruh perkembangan teknologi. Adapun penghambat peran kepala desa adalah kurangnya dana dalam mengadakan sosialisasi ataupun penyuluhan, masyarakat yang kurang antusias dalam membantu dan menjaga untuk mengatasi kenakalan remaja, kurangnya keikutsertaan dan partisiapsi masyarakat dalam mengadakan kegiatan sosialisasi maupun penyuluhan tentang kenakalan remaja.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Peran, Kenakalan Remaja, Kepala Desa
  • NIM: 1302015212
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2013
  • Program Studi: Administrasi Negara
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Dr. H. Achmad Djumlani, M.Si dan Dr. Cathas Teguh Prakoso, M.Si
  • Nama eJournal: eJournal Administrasi Negara
  • Volume: 6
  • Nomor: 3
  • Tahun: 2018
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): Jurnal FIX (09-28-18-02-01-17).doc (127 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): Jurnal FIX (09-28-18-02-01-17).pdf (241 kB)

Print Friendly, PDF & Email