eJournal Ilmu Administrasi Publik

Fisip Universitas Mulawarman

KINERJA APARATUR DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN PUBLIK PADA KANTOR KELURAHAN NUNUKAN TENGAH KABUPATEN NUNUKAN (Ade Arista Ningsih)

Submitted by: ,
On: Nov 13, 2015 @ 1:45 AM
IP: 180.248.254.16

  • Judul artikel eJournal: KINERJA APARATUR DALAM MENINGKATKAN PELAYANAN PUBLIK PADA KANTOR KELURAHAN NUNUKAN TENGAH KABUPATEN NUNUKAN
  • Pengarang (nama mhs): Ade Arista Ningsih
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Ade Aristia Ningsih menulis skripsi dengan judul “Kinerja Aparatur Dalam Meningkatkan Pelayanan Publik Pada Kantor Kelurahan Nunukan Tengah Kabupaten Nunukan’’ di bawah bimbingan Ibu Dra. Rosa Anggareny,M.Si dan Bapak Drs.H.Burhanuddin, M.Si.
    Tujuan dari penulisan skripsi adalah untuk menggambarkan tentang Kinerja Pegawai Kelurahan Nunukan Tengah.Serta untuk mengetahui faktor-faktor pendukung dan penghambat Kinerja Pegawai Kelurahan Nunukan Tengah.
    Penelitian ini dilaksanakan pada Kelurahan Nunukan Tengah Kabupaten Nunukan dengan menggunakan teknik wawancara, yang menjadikan Lurah Nunukan Tengah selaku Key Informan dan Masyarakat selaku Accidental Sampling.
    Metode yang digunakan dalam penelitian ini yakni menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif yaitu penelitian yang bertujuan menggambarkan keadaan di lapangan dengan data yang diperoleh dari hasil penelitian.
    Variabel dalam penulisan skripsi ini yaitu Kinerja Pegawai. Adapun Indikatornya terdiri atas : Kualitas, Kuantitas, dan Ketepatan Waktu.
    Hasil penelitian menunjukan bahwa Kinerja Pegawai Kelurahan Nunukan Tengah cukup baik. Faktor-faktor yang menjadi penghambat kinerja pegawai Kelurahan Nunukan Tengah yaitu fasilitas pendukung kurang, kemudian dibutuhkan pelatihan-pelatihan yang diberikan kepada pegawai kelurahan masih kurang, kemudian keterlambatan dalam pelayanan SKTM, yang menjadi faktor pendukung kelurahan Nunukan Tengah adanya dukungan dari Dinas Kecamatan Nunukan dalam melaksanakan kegiatan eksternal, ditambah lagi bentuk dan kerjasama sehingga tugas dan kewajiban dapat dilaksanakan dengan baik.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Kinerja Pegawai
  • NIM: 1102015122
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2011
  • Program Studi: Ilmu Administrasi Negara
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Dra. Rosa Anggraeiny, M.Si. & Drs. H.Burhanudin,M.Si
  • Nama eJournal: eJournal Ilmu Administrasi Negara
  • Volume: 3
  • Nomor: 4
  • Tahun: 2015
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): JURNAL ADE (11-13-15-01-45-04).docx (41 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): JURNAL ADE (11-13-15-01-45-04).pdf (66 kB)