Kerjasama Antar Pemerintahan dalam Penanggulangan Bencana Banjir di Kelurahan Lempake Kecamatan Samarinda Utara (Alda Lia Dwi Yanti)
Submitted by: ,
On: Oct 14, 2024 @ 8:28 AM
IP: 103.187.88.26
- Judul artikel eJournal: Kerjasama Antar Pemerintahan dalam Penanggulangan Bencana Banjir di Kelurahan Lempake Kecamatan Samarinda Utara
- Pengarang (nama mhs): Alda Lia Dwi Yanti
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Tujuan dari penelitian ini untuk mendeskripsikan atau mengetahui gambaran kerjasama antar pemerintahan dalam penanggulangan bencana banjir di Kelurahan Lempake Kecamatan Samarinda Utara. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan fokus penelitian kerjasama antar pemerintahan dalam penanggulangan bencana banjir yaitu meliputi, pihak-pihak yang terlibat dalam kerjasama penanggulangan bencana banjir, pembagian tugas dan tanggung jawab, bentuk kegiatan yang dilakukan dalam kerjasama, pola komunikasi, pengambilan keputusan. Sumber data primer dari penelitian ini antara lain yaitu key informan adalah Camat Samarinda Utara, Lurah di Kelurahan Lempake Samarinda Utara, dan anggota BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) dalam bidang pencegahan dan kesiapsiagaan, serta Informan lainnya yaitu Ketua RT yang terdampak banjir dan Masyarakat yang terdampak banjir. Pengumpulan data digunakan untuk memperoleh data yang kaya akan wawasan mengenai pertanyaan atau permasalahan yang ingin diatasi melalui observasi, wawancara, dokumentasi, dan triangulasi. Temuan menunjukkan bahwa kerjasama antar pemerintah sangat diperlukan untuk menangani bencana banjir di Desa Lempake, Kecamatan Samarinda Utara, dalam upaya gotong-royong antara Pemerintah, Kelurahan, Rukun Tetangga (RT) dan Masyarakat. Selain itu ada faktor penghambat di Kelurahan Lempake Kecamatan Samarinda Utara yaitu masih belum jelasnya pola komunikasi dalam internal pemerintahan itu sendiri, kondisi geografis dan posisi wilayah yang di lewati aliran juga menjadi kendala saat melakukan proses penanggulangan bencana banjir.
- Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Kerjasama Pemerintah, Penanggulangan Banjir
- NIM: 1702015047
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2017
- Program Studi: Administrasi Publik
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Dr. Cathas Teguh Prakoso, M.Si.
- Nama eJournal: eJournal Administrasi Publik
- Volume: 12
- Nomor: 4
- Tahun: 2024
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): 259. Hlmn Persetujuan Jurnal Alda Lia Dwi Yanti 2017_signed (10-14-24-08-28-39).pdf (570 kB)