KONTRIBUSI PAJAK BUMI DAN BANGUNAN DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH PADA KANTOR DINAS PENDAPATAN DAERAH KOTA SAMARIDA (Julaiha)
Submitted by: ,
On: Jun 2, 2017 @ 1:57 AM
IP: 125.160.36.10
- Judul artikel eJournal: KONTRIBUSI PAJAK BUMI DAN BANGUNAN DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN ASLI DAERAH PADA KANTOR DINAS PENDAPATAN DAERAH KOTA SAMARIDA
- Pengarang (nama mhs): Julaiha
- Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Julaiha. Kontribusi Pajak Bumi dan Bangunan dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Daerah pada Kantor Dinas Pendapatan Daerah Kota Samarinda di bawah bimbingan Dr. Anthonius Margono M.Si selaku pembimbing I dan Drs. M.Z. Arifin M.Si selaku pembimbing II. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui Kontribusi Pajak Bumi dan Bangunan dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah di Kantor Dinas Pendapatan Daerah Kota Samarinda dan untuk mengetahui faktor-faktor pendukung dan penghambat Kontribusi Pajak Bumi dan Bangunan dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah pada Kantor Dinas Pendapatan Daerah Kota Samarinda. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan data sekunder yang berkaitan dengan situasi dan kondisi empiris. Teknik pengumpulan data menggunakan tiga cara yaitu library research, document research dan field work research (observasi, wawancara, dan dokumentasi). Teknik analisis data yang digunakan yaitu model interaktif yang terdiri dari kondensasi data, penyajian data dan penyimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kontribusi pajak bumi dan bangunan terhadap pendapatan asli daerah Kota Samarinda dari hasil perhitungan selama 3 (tiga) tahun rata-rata 1,17%, hal ini menunjukan bahwa kontribusi pajak bumi dan bangunan terhadap pendapatan asli daerah sesuai dengan kriteria interprestasi nilai kontribusi pajak daerah terhadap pendapatan asli daerah adalah masih relatif kecilpertumbuhan iklim usaha yang dilakukan Dinas Koperasi dan UKM dalam rangka menumbuhkan jumlah UKM di Kota Samarinda dengan memberikan kemudah atau dengan presentase rasio rata-rata yaitu sebesar 1,17% dengan kriteria sangat kurang dalam memberikan kontribusi terhadap pendapatan asli daerah Kota Samarinda. Faktor penghambat kontribusi pajak bumi dan bangunan dalam meningkatkan pendapatan asli daerah yaitu rendahnya tingkat partisipasi masyarakat dalam membayar pajak, kurangnya jumlah tenaga pegawai yang melakukan pendataan objek pajak, serta lemahnya sistem akurasi dan validitas database dari Dinas Pendapatan Daerah Kota Samarinda. Sedangkan faktor pendukung berkembangnya teknologi dan komunikasi memudahkan Dinas Pendapatan Daerah dalam hal sosialisasi melalui media cetak maupun elektronik serta kerja sama pihak Dinas Pendapatan Daerah dengan Bank Kaltim dalam pembayaran pajak bumi dan bangunan di Kota Samarinda.
- Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Kontribusi, Pajak Bumi dan Bangunan, dan Pendapatan Asli Daerah
- NIM: 1002015092
- Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2010
- Program Studi: Ilmu Administrasi Negara
- Sumber tulisan: Skripsi
- Pembimbing: Dr. Anthonius Margono M.Si DAN Drs. M.Z. Arifin, M.Si
- Nama eJournal: eJournal Ilmu Administrasi Negara
- Volume: 5
- Nomor: 2
- Tahun: 2017
- File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): JURNAL fix (06-02-17-01-57-55).docx (48 kB)
- File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): JURNAL fix (06-02-17-01-57-55).pdf (192 kB)