eJournal Ilmu Administrasi Publik

Fisip Universitas Mulawarman

PELAKSANAAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR PEDESAAN DIDESA BATUAH KECAMATAN LOA JANAN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA (EKO MURTI SEPTIAWAN)

Submitted by: ,
On: Sep 17, 2014 @ 1:28 PM
IP: 110.136.194.89

  • Judul artikel eJournal: PELAKSANAAN PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR PEDESAAN DIDESA BATUAH KECAMATAN LOA JANAN KABUPATEN KUTAI KARTANEGARA
  • Pengarang (nama mhs): EKO MURTI SEPTIAWAN
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Eko Murti Septiawan, Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur Pedesaan di Desa Batuah di Kecamatan Loa Janan Kabupaten Kutai Kartanegara di bawah bimbingan Bapak Dr. Djumadi, M.Si dan Bapak Dr. Bambang Irawan, S.Sos, M.Si.
    Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan Pelaksanaan Program Pembangunan Infrastruktur Pedesaan diDesa Batuah di Kecamatan Loa Janan Kabupaten Kutai Kartanegara dan untuk mengetahui hambatan atau kendala yang dihadapiKecamatan Loa Janan Kabupaten Kutai Kartanegara dalam Pelaksanaan Program Pembangunan Infrastruktur Pedesan.
    Teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara library research dan fieldresearch yaitu observasi, wawancara langsung dengan key informan, arsip serta dokumen yang berkaitan dengan penelitian. Sumber data diperoleh dengan menggunakan teknik purposive sampling adalah pengambilan sample yang disesuaikan dengan tujuan penelitian, ukuran sample tidak dipersoalkan. Perbedaannya terletak pada pembatasan sample dengan hanya mengambil unit sampling yang sesuai dengan tujuan penelitian. Dengan kata lain unit sample yang dihubungi disesuaikan dengan kriteria-kriteria tertentu yang ditetapkan berdasarkan tujuan penelitian Pelaksanaan Program Pembangunan Infrastruktur Kecamatan Loa Janan sehingga mampu memberikan data secara maksimal.
    Analisis Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif yaitu analisis data model interaktif,yang diawali dengan proses pengumpulan data, penyederhanaan data,penyajian data,dan penarikan kesimpulan.
    Dari hasil penelitian diperoleh gambaran bahwa pelaksanaan program pembangunan infrastruktur pedesaan di Kecamatan loa Janan sudah berjalan dengan baik. Namun terdapat kendala dan hambatan mengenai pendanaan atau keuangan yang terkadang terlambat di setujui oleh pusat, hingga proses pembangunan mengalami hambatan dan tidak terealisaikan dengan tepat waktu.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur
  • NIM: 0702015046
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2007
  • Program Studi: Ilmu Administrasi Negara
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Drs. Djumadi M.Si & Dr. Bambang Irawan S.Sos, M.Si
  • Nama eJournal: eJournal Ilmu Administrasi Negara
  • Volume: 4
  • Nomor: 2
  • Tahun: 2014
  • File artikel eJournal (format .doc, max. 2 Mb): eJournal Eko (09-17-14-01-28-47).docx (47 kB)
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): eJournal Eko (09-17-14-01-28-47).pdf (84 kB)