eJournal Ilmu Administrasi Publik

Fisip Universitas Mulawarman

Implementasi Kebijakan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) di Kampung Asa Kecamatan Barong Tongkok Kabupaten Kutai Barat (Elisabet Debby Jenau)

Submitted by: ,
On: Dec 16, 2024 @ 5:34 AM
IP: 103.187.88.26

  • Judul artikel eJournal: Implementasi Kebijakan Program Penyediaan Air Minum dan Sanitasi Berbasis Masyarakat (Pamsimas) di Kampung Asa Kecamatan Barong Tongkok Kabupaten Kutai Barat
  • Pengarang (nama mhs): Elisabet Debby Jenau
  • Abstrak (max. 1600 huruf atau 250 kata): Kajian ini hakikatnya berguna untuk menjabarkan penerapan dari kebijakan. Telaah dilakukan secara kualitatif deskriptif. Sudut pandang penelitian ini berfokus pada komunikasi, sumberdaya, pendisposisian, strukturisasi birokrasi, serta pendukung dan penghambat dalam penerapanya. Informan utama penelitian ini adalah staff dan masyarakat Kampung Asa. Data dikumpulkan secara observasional, interview, dan pendokumentasian data. Data tersebut dianalisa secara interaktif dengan tahap pengumpulan, pembuangan data, penyajian, serta verifikasi. Kajian ini menemukan bahwa: 1) Kebijakan telah berjalan cukup baik dalam beberapa aspek namun masih memerlukan peningkatan partisipasi masyarakat. Pada aspek komunikasi, pelaksanaan program telah dilakukan dengan baik melalui rapat dan sosialisasi, meskipun partisipasi warga masih terbatas. Aspek sumber daya, terutama manusianya masih minim, karena keterlibatan masyarakat yang rendah. Namun, dari sisi anggaran, telah tersedia dana yang memadai dan penerapannya dilakukan secara transparan. Pada aspek disposisi, implementor menunjukkan komitmen dan keterbukaan informasi yang baik. Struktur birokrasi dalam program ini juga sudah terorganisir dengan jelas sesuai dengan SOP, walaupun peran dalam struktur organisasi masih didominasi oleh staf Kampung Asa. 2) Faktor utama yang mendukung adalah adanya bantuan dari pemerintah kabupaten dan desa kepada Kampung Asa, ditambah dengan semangat tinggi dari masyarakat. Sebaliknya, faktor yang menghambat meliputi jarak sumber air yang jauh, sulitnya akses menuju sumber air, dan kondisi lingkungan yang kurang mendukung.
  • Kata kunci (max. 80 huruf atau 10 kata): Penyediaan Air Minum, Sanitasi Lingkungan, Partisipasi Masyarakat
  • NIM: 1702015019
  • Angkatan (tahun masuk, mis. 2009): 2017
  • Program Studi: Administrasi Publik
  • Sumber tulisan: Skripsi
  • Pembimbing: Dr. Enos Paselle, M.AP
  • Nama eJournal: eJournal Administrasi Publik
  • Volume: 12
  • Nomor: 4
  • Tahun: 2024
  • File artikel eJournal (format .PDF, max. 5 Mb): 278. Hlmn Persetujuan Jurnal Elisabet Debby 2017_signed (12-16-24-05-34-22).pdf (494 kB)